Memakai hijab pashmina sering kali menyulitkan bagi para pemula yang baru saja memakai hijab. Akan tetapi setiap wanita pasti menginginkan tampil cantik dan modis walau untuk sehari-hari.
Nah untuk kalian yang masih bingung bagaimana mengenakan hijab pashmina yang praktis dan simple, berikut tutorialnya :
Yang harus disiapkan :
1. Ciput Ninja
2. Pashmina
3. Jarum Pentul
Caranya:
1. Pakailah ciput ninja terlebih dahulu. Kemudian pakai pashmina di atas kepala menutupi selurh bagian ciput ninja. Lalu beri jarum pentul di bagian bawah dagu.
2. Ambil bagian pashmina sebelah kanan, lalu bawa ke atas kepala.
3. Selanjutnya beri jarum pentul di ujung bagian tadi agar lebih kuat.
4. Rapikan bagian tersebut
5. Ambil ujung pashmina sebelah kiri dan bawa menuju bahu sebelah kanan, tempelkan dengan bros atau jarum pentul.
6. Setelah itu rapikan kembali dan selesai.
Selamat mencoba.......