Meski hanya menggunakan bedak atau mengoleskan lipstik, merias wajah menjadi salah satu rutinitas wanita yang tak bisa terlewatkan. Namun seiring bertambahnya usia, sebaiknya para wanita mulai lebih memperhatikan riasannya. Salah-salah, wajah mereka justru terlihat lebih tua dari usia sebenarnya. Berikut delapan kesalahan dalam merias wajah yang patut untuk diperhatikan:
1. Eyeliner Terlalu Tebal
Eyeliner hitam nan tebal dan pulasan eyeshadow dengan efek smokey eyes memang cocok dikenakan saat menghadiri pesta. Namun pemakaian eyeliner tebal dapat membuat mata terlihat lebih kecil dan wajah tampak lebih tua. Pilihlah eyeliner berwana cokelat yang dipadukan dengan aplikasi maskara, mata akan terlihat lebih besar dan natural.
2. Maskara di Bulu Mata Bawah
Menggunakan maskara terlalu tebal pada bulu mata bagian bawah cukup menarik perhatian dan akan memperlihatkan garis-garis kerutan serta kantung mata. Sebaiknya pulaskan maskara pada bulu mata bagian atas sebanyak dua hingga tiga lapis agar tampilan Anda terlihat lebih segar.
3. Tidak Pakai Lip Liner
Memulaskan lipstik bagi sebagian wanita merupakan pekerjaan sulit karena mereka takut bahwa hasilnya akan tidak merata. Hal tersebut terjadi karena mereka tidak menggunakan lip liner terlebih dahulu sebelum mengaplikasikan lipstik. Lip liner berguna untuk menegaskan garis bibir.
4. Pakai Concealer Berlebihan
Concealer berguna untuk menyamarkan kantung mata dan noda hitam bekas jerawat pada wajah. Tetapi jika digunakan berlebihan, hal itu akan menegaskan garis wajah sehingga proses penuaan terlihat lebih cepat.
5. Eyeshadow Warna-Warni
Memang tak ada salahnya bereksperimen dengan warna dalam memulaskan eyeshadow. Tetapi jika Anda sudah memasuki usia kepala empat, sebaiknya hindari penggunaan eyeshadow berwarna-warni dengan glitter yang akan memberikan efek mata terlihat kendur. Pilihlah eyeshadow dengan tekstur matte karena tampak lebih netral dan tidak berlebihan.
6. Salah Pakai Bedak
Semakin bertambah umur, kepadatan wajah setiap wanita tentunya berbeda-beda. Dengan menggunakan bedak yang kurang sesuai dapat membuat wajah terlihat keriput atau bahkan pori-pori membesar. Pilihlah bedak tabur yang sudah dipadatkan atau pressed powder untuk mendapatkan hasil riasan yang natural dan terlihat awet muda.
7. Tidak Pakai Primer
Primer adalah rangkaian make-up yang digunakan sebelum menggunakan alas bedak yang efektif membuat kulit terasa lembut dan halus. Kebanyakan wanita melewatkan rangkaian tersebut hingga hasilnya alas bedak terlihat berantakan dan membuat riasan terkesan tebal. Pilih primer yang memiliki kandungan silikon di dalamnya untuk menyamarkan pori-pori, garis halus, dan kerutan wajah.
8. Alis Tipis
Alis yang tipis memberikan kesan wajah tampak tua dan tidak berkarakter. Jika Anda tak mau hal ini terjadi, pembentukan alis sangat penting untuk diperhatikan. Pilihlah produk yang sesuai dengan selera, baik itu pensil maupun maskara alis agar alis Anda tampak lebih penuh dan membuat wajah terlihat lebih muda.