Setelah dunia fashion khususnya fashion muslim di hebohkan dengan trend hijab Hana yang populer sejak dipakai oleh aktris Dewi Sandra dalam sinetron Catatan Hati seorang Istri beberapa waktu lalu, kini hijab dengan model berbeda kembali muncul ke pasaran.
Hijab Hoodie Ghaoll menjadi gaya hijab instan terbaru yang kini tengah digandrungi para hijabers yang ingin tampil praktis namun tetap modis. Sebenarnya model hijab seperti ini sudah mulai lama dikenal masyarakat, hoodie dengan gaya instant seperti ini baru ditemukan.
Model hijab ini diciptakan oleh seorang wanita pebisnis hijab yang takingin ikut terbawa arus trend hijab Hana. Saat itu ia mengaku berpikir keras bagaimana menciptakan model hijab sendiri tanpa mengikuti trend yang sedang hangat saat itu.
Alhasil berkat kerja kerasnya, kini peminat dari hijab tersebut telah tersebar hingga ke seluruh Indonesia. Kualitas yang ditonjolkan oleh Tuni sebagai perancangnya menjadi kelebihan tersendiri dibanding beberapa hijab dengan model sejenis. Seperti kombinasi
bahan jersey (untuk inner) dengan bahan cavalli membuatnya nyaman
dipakai, tidak panas, dan modelnya terlihat elegan.
Saat ini hijab Hoodie Ghaoll telah memiliki kurang lebih seribu reseller yang siap memasarkan produk ini ke seluruh penjuru Indonesia. Bahkan hijab ini telah di pasarkan diberbagai media sosial meskipun produsennya sendiri tidak mempunyai akun sama sekali.
Bahkan ia hanya membuka kios hijabnya pada hari Senin dan Kamis saja. Karena dirinya telah disibukkan dengan berbagai pesanan dari semua reseller yang ada. Kini dalam sehari penjualan hijab itu bisa mencapai sekitar 650 potong jilbab. Dengan harga jilbab
yang dipatok mulai dari 65 ribu hingga 95 ribu rupiah, estimasi omzet
yang didapatnya dalam sehari tak kurang dari 42 juta rupiah.