Sunsilk Hijab Hunt 2015 telah memilih 15 hijabers terbaik untuk menjadi finalis. Mereka wajib mengikuti karantina di Jakarta yang mulai berlangsung hari ini, Selasa (23/6/2015).
Seluruh finalis akan melakukan karantina di Discovery Hotel, Ancol, Jakarta Utara selama kurang lebih satu minggu hingga malam eliminasi yang berlangsung pada Minggu (26/6/2015).
Selama karantina, para finalis akan menyiapkan penampilan terbaik mereka untuk berhadapan dengan tiga juri yakni Desy Ratnasari, Dian Pelangi, dan Dewi Sandra. Tak hanya latihan namun juga ada beberapa pembekalan dari tim Trans7 serta detikcom agar semakin maksimal di malam eliminasi nanti.
Di awal karantina, mereka akan mendapatkan latihan dari Trans7 dan malam nanti bisa bertemu dengan alumni Hijab Hunt 2012 hingga 2014. Seluruh alumni Hijab Hunt akan berbagi pengalaman serta tips untuk 15 finalis ajang pencarian hijabers berbakat berskala nasional itu. Rencananya tak hanya para alumni, kontes unjuk bakat yang didukung oleh Elzatta ini juga akan menghadirkan dua juri utama, Dian Pelangi dan Desy Ratnasari untuk berbincang langsung dengan para finalis.
15 finalis mengaku sudah siap menjalani karantina. Mereka pun telah membawa seluruh perlengkapan yang akan mendukung penampilan masing-masing. Meski akan jauh dari rumah selama kurang lebih 12 hari bila tidak tersisih di malam eliminasi pada Minggu (28/6/2015) mendatang, namun semuanya mengatakan siap terus mengikuti karantina.
"Insya Allah siap ikut karantina mulai hari ini," ujar Helga Irena Pratiwi yang merupakan finalis asal Banten, Selasa (23/6/2015).
Kesiapan juga diakui oleh salah satu finalis bernama Rani Novita Syahri. Gadis 18 tahun itu mengaku persiapan hari ini cukup merepotkan namun ia tetap semangat. Dukungan sang ibunda lah yang membuatnya semangat menjalani karantina Sunsilk Hijab Hunt 2015.
"Insya Allah siap, walaupun repot banget karena berangkatnya naik motor bawa koper tapi tetap semangat. Aku dianter ibuku yang selalu semangat support aku terus alhamdulillah," ujar Rani saat dihubungi Wolipop.
Sementara finalis yang berasal dari luar kota seperti Jawa Timur, Sulawesi, Medan, dan Bandung, masih dalam perjalanan menuju Jakarta. Beberapa di antaranya mengatakan berangkat lewat jalur darat dan diantar oleh orangtua masing-masing.
Selama masa karantina, voting online dan SMS akan terus berlanjut yang tentu mempengaruhi penilaian untuk masuk ke delapan besar. Finalis dengan nilai juri dan votingtertinggi pada 28 Juni mendatang berhak maju ke malam grand final atau penyerahan hadiah yang biasa disebut 'Show Your Style Night'. Yuk dukung terus hijabers favorit Anda melalui online dan SMS.